Memantapkan Posisi di Era Digital, WMS Perkenalkan Website Baru

Friday, 06 March 2015

Jakarta, 6 Maret 2015 – Kebutuhan konsumen sepeda motor Honda di era digital makin dinamis untuk itu Main Dealer Sepeda Motor Honda wilayah DKI Jakarta dan Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) meluncurkan website interaktif. Website terbaru dengan alamat www.wahanahonda.com dipastikan dapat memenuhi kebutuhan konsumen, mulai dari info produk dan spare part, event, safety riding, hingga komunitas.

Pengenalan website terbaru ini digelar pada Jumat (6/3) merupakan upaya mempermudah konsumen mengakses beragam informasi terkait sepeda motor Honda melalui internet. Sesuai dengan budaya masyarakat modern yang menuntut kepraktisan dan efisiensi waktu, website in nantinya dapat diakses melalui mobile phone.

“Konsumen di wilayah kami merupakan pasar yang dinamis sekaligus unik. Kecepatan dan ketepatan  menjadi sifat utama mereka. Itulah sebabnya dalam website ini kami tawarkan fitur-fitur yang mempermudah konsumen, mulai pembelian hingga produk dan pelayanan after sales,” papar Chief of Marketing WMS, Edi Setiawan.

Sementara itu dalam launching website ini, WMS juga mengumumkan pemenang “Streetfire Photo Contest 2014”. Ajang kompetisi foto yang berjalan sejak September hingga Desember 2014 tersebut berhasil menarik peserta hingga 598 orang dengan hasil karya mencapai 1.200 foto. Ajang bergengsi bagi para penggila fotografi ini dibagi menjadi 3 kategori, yaitu profesional, umum, dan pelajar.

Melalui penjurian yang ketat oleh fotografer profesional Arbain Rambey, akhirnya Joedistira Satria berhasil menjadi Juara Pertama Kategori Profesional dan berhak mendapatkan satu unit Honda CB150R. Diikuti oleh Wawan Wahjudianto sebagai juara ke-2 yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 5.000.000 dan terakhir Yudi Karnaedi yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 3.000.000.

Sementara untuk kategori Umum, Juara pertama berhasil direbut oleh Anang Hidayat yang berhak mendapatkan satu unit Honda MegaPro FI. Sementara Juara ke-2 diduduki oleh Noor Syawli Syahri yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 5.000.000dan Juara ke-3 diduduki oleh Simon Dodit yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 3.000.000.

Terakhir yaitu Kategori Pelajar, WMS memberikan satu unit Honda Verza 150 kepada Abdillah Razaq Firmansyah sebagai  juara pertama. Sementara Juara Ke-2 disandang oleh Fransiskus Fabian serta Juara Ke-3 disandang oleh Satrio Wiguno. Masing-masing mendapatkan hadiah uang tunai dengan jumlah yang sama seperti kategori lainnya.

“Sejak kami buka kontes ini pada September silam, antusias penggila foto dan penggila otomotif roda dua sangat baik. Melihat jumlah foto yang mengikuti kontes menjadi satu tanda masyarakat sangat akrab dengan fotografi dan produk Honda,” papar Head of Marketing WMS, Ario.0      

Akrabnya masyarakat dengan motor Honda terlihat pada rekapitulasi penjualan WMS di tahun 2014. Sepanjang Januari hingga Desember 2014, WMS berhasil membukukan penjualan untuk semua tipe motor sebesar 456.000 unit. Jumlah ini menjadikan Honda memimpin market share di wilayah DKI Jakarta dan Tangerang sebanyak 61 persen. Secara rinci tipe matic memegang kontribusi utama pada total penjualan hingga 79,4 persen. “Tahun lalu matic Honda tampil sebagai sebagai produk favorit sebanyak 79,4 persen. Setelah itu tipe cub berkontribusi sebanyak 12,4 persen dan disusul tipe sport 8,2 persen,” papar Ario.

Selanjutnya selain kontes foto terdapat acara lainnya yaitu “Awarding Wahana Journalist Competition 2014”. Kompetisi menulis artikel dan foto bagi wartawan untuk liputan kegiatan WMS selama tahun 2014. Diikuti 31 media massa lokal dan nasional, terpilih 3 karya jurnalistik terbaik dengan tema yang fokus terhadap kegiatan korporasi WMS.
“Kompetisi ini sangat istimewa. Kami adakan sebagai bentuk penghargaan atas karya jurnalistik yang dihasilkan dalam rangka mendukung aktifitas kami. Dari ratusan karya, kami memutuskan tiga yang terbaik dan telah dipublikasikan,” tambah Edi Setiawan.

Wahana Journalist Competition 2014 yang  berlangsung  sejak Mei hingga Desember 2014. WMS menyediakan hadiah 1 unit sepeda motor Honda dan jutaan rupiah. Juara Pertama mendapatkan 1 unit Honda CBR250R ABS,  Juara uang tunai Rp.3.000.000, terakhir Juara Ketiga Rp. 2.000.000. Tidak hanya hadiah tersebut, WMS juga menyediakan hadiah bulanan sepanjang Mei hingga Desember silam dalam bentuk uang tunai.